Gelar Rapat Kerja Tahunan, STID Mohammad Natsir akan Perkuat Dua Hal Ini

STIDNATSIR.AC.ID — Mengawali tahun akademik 2018, STID Mohammad Natsir menggelar Rapat Kerja di PMCC Dewan Da’wah Cipayung. Rapat kerja tahunan diselenggarakan dalam rangka mengevaluasi program-program STID Mohammad Natsir tahun 2017 dan membahas program-program yang akan dilaksanakan tahun 2018.

Pembahasan program terdiri dari program Bidang Akademik dan Program Studi, Bidang Administrasi dan Keuangan, Bidang Kemahasiswaan, Bidang Perpustakaan, Bidang Pesantren Mahasiswa Putra dan Putri, Lembaga Penelitian dan Publikasi, Lembaga Pelayanan Masyarakat dan Lembaga Bahasa, serta Bidang Multimedia.

Raker tersebut dibuka langsung oleh Ketua STID Mohammad Natsir, Dwi Budiman. Ia mengarahkan agar raker kali ini terfokus kepada dua hal, yaitu memperkuat struktur dan memperkuat pembinaan.

Untuk memperkuat struktur, menurutnya harus menyempurnakan pola kerja dari Yayasan Dewan Da’wah dan menyempurnakan panduan dari pemerintah.

“Kita berharap semua bagian dapat bekerja seseuai dengan arahan dari Dewan Da’wah Pusat. Sehingga apa yang kita lakukan di kampus ini bisa seirama dengan Dewan Da’wah,” ujarnya.

“Kita juga berharap struktur ini diperkuat dengan masing-masing bidang untuk mencoba memahami fungsinya sesuai dengan panduan pemerintah yang berlaku di Tri Dharma Perguruan Tinggi Indonesia,” paparnya, Rabu (3/1/18)

Sementara itu untuk memperkuat konsep pembinaan di pesantren mahasiswa, menurutnya setidaknya ada tiga cara yang harus dilakukan, yaitu yang pertama konsep pembinaan diharapkan dapat tertulis secara baik.

Yang kedua seluruh pembina di asrama diharapkan dapat meningkatkan kompetensinya sebagai seorang pembina, dan yang ketiga diharapkan dapat memperkuat budaya Islam di kampus dengan cara memperkuat ukhwah dan musyawarah.

Raker yang berlangsung dari pagi hari hingga pukul 22.30 ini, juga dihadiri oleh seluruh pimpinan yang ada di STID Mohammad Natsir seperti Wakil ketua Akademik yang juga Ketua Prodi Komunikasi dan Penyiaran Islam, Dr Ujang Habibi, M.Pd.I, Wakil Ketua Bidang Administrasi dan Keuangan, Lukman Ma’sa, M.Pd.I, Waket Bidang Kemahasiswaan Imam Taufik, M.Pd.I, , dan Ketua Prodi PMI yaitu Salman Al-farisi, M.Kom.I.

Mudah-mudahan setiap program yang rencanakan tersebut dapat direalisasikan dan menjadikan STID Mohammad Natsir kampus da’wah yang lebih baik. Aamiin. []

 

Penulis: Alfian Muttakin

Editor: Saeful R

 

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*