Apresiasi Ustadz Abdul Wahid Alwi pada Mahasiswa STID Mohammad Natsir

STIDNATSIR.AC.ID – Dalam Rapat Kerja yang bertemakan, “Konsolidasi Langkah Da’wah Mewujudkan Kekuatan Umat Memasuki Tahun Politik 2019” (24-25/12), Wakil Ketua Umum Dewan Da’wah Ustadz Abdul Wahid Alwi, MA menyampaikan apresiasi pada da’wah yang dilakukan Mahasiswa STID Mohammad Natsir.

Ia bercerita ketika mengisi ceramah di kantor pusat perusahaan otomotif ternama, seorang karyawan menyampaikan kekagumannya pada Mahasiswa STID Mohammad Natsir yang tengah magang di sebuah Masjid daerah ia tinggal. Karyawan tersebut mengaku kagum dengan sikap militan, jujur, santun, sederhana, dan ulet kader da’i STID Mohammad Natsir dibanding Imam dan Takmir masjid yang lain.

Dalam sambutannya bahwa pekerjaan yang Dewan Da’wah lakukan adalah da’wah. Menurutnya, meskipun hari ini merupakan hari libur nasional, namun da’wah tidak mengenal hari libur.

Ia juga ingin menitikberatkan bahwa da’wah Dewan Da’wah ialah da’wah ilallah bukan da’wah kepada kelompok atau partai tertentu. Baginya penting memandang persoalan IPOLEKSOSBUDHANKAM dengan kacamata da’wah, bukan dengan kacamata politik praktis. Sebagaimana dahulu Pak Natsir di akhir-akhir hidupnya menyatakan dalam sambutannya, bahwa da’wahnya adalah Da’wah Ilallah.

“Mungkin nama Dewan Da’wah, Masyumi bisa berubah. Tapi idealisme da’wah ilallah tidak akan pernah berganti” ujarnya.

Menyambut tahun politik 2019, Pengurus Dewan Da’wah Islamiyah Indonesia Pusat mengadakan Rapat Kerja Tahunan yang diselenggarakan sejak kemarin hingga hari ini (24-25/12), di Kampus Putra STID Mohammad Natsir Bekasi.

Rapat Kerja Tahunan ini diikuti oleh segenap pengurus Dewan Da’wah Pusat untuk mengoreksi program-program kerja yang belum sempurna demi menyambut tahun “panas” yang tak lama lagi akan tiba. []

Reporter: Faris Rasyid

Editor: Saeful R

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*