Sajikan Liburan Bermanfaat, Kampus Putri Selenggarakan Tahfizh Camp bagi Mahasiswi

STIDNATSIR.AC.ID – Bidang Tahfidz Kampus Putri mengadakan Tahfidz Camp di masa-masa liburan selama dua pekan untuk yang kelima kalinya di Komplek Muslimat Center Cipayung. Pembukaan acara ini dilaksanakan pada Senin (14/01) oleh staff Bidang Tahfizh Ustadzah Devie Purnama Sari, S.Sos.

Adapun peserta Tahfidz Camp ke-V ini berjumlah lebih dari 60 peserta dari semester I, III, V, dan VII yang dibersamai oleh 12 Musyrifah. Program Tahfidz Camp yang diadakan pada tahun ini bertujuan untuk menambah hafalan, muroja’ah, dan hafalan hadits. Bidang tahfizh mengadakan program ini dengan durasi satu pekan dan dua pekan.

Baca juga: Asah Skill Memasak, Mahasiswi Ikuti Cooking Competition

Mahasiswi diwajibkan mencapai target yang telah ditentukan ketika mendaftar dan memilih program. Jika target tidak terpenuhi, maka mahasiswi bersangkutan akan dikenakan sanksi.

“Selain untuk memanfaatkan waktu liburan, tujuan dari tahfizh camp ini juga untuk menyukseskan sertifikasi tahfizh qur’an dan hadits,” ujar panitia Tahfizh Camp dalam pembukaannya.

Pada Sabtu (19/1) lalu, telah dilaksanakan ujian akhir bagi mahasiswi yang mengikuti program satu pekan sebagai evaluasi dari apa yang telah ditargetkan. Adapun yang memilih program 2 pekan, ujian akan dilaksanakan pada Sabtu (26/1) mendatang. []

Reporter: Tim Tahfizh

Editor: Faris Rasyid

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*