Kampus Putri Gelar Rapat Kelulusan PESMI

STIDNATSIR.AC.ID – Usai melaksanakan Ujian Komprehensif dan UAS Ganjil pada awal Januari lalu, kali ini Kampus Putri STID Mohammad Natsir menggelar rapat kelulusan yang dihadiri oleh seluruh pengelola dan pengasuh Kampus Putri, Senin (21/01) di Ruang Rapat Kampus Putri.

Ustadz Arief Abdurrahman Fadli, Lc M.S.I selaku Mudir PESMI (Pesantren Mahasiswi) memberikan sambutannya dan berterimakasih kepada pengelola yang telah membersamai mahasiswi selama semester ini.

Kemudian Ustadz Arief juga menyampaikan dua poin penting di hadapan para tenaga pendidik kampus.
Beliau mengatakan, hal ini merupakan bentuk evaluasi, setelah mahasiswi kemarin dievaluasi melalui ujian komprehensif dan UAS, maka nilai-nilai yang sekarang nampak, menjadi bahan evaluasi juga terhadap pengkaderan kampus dan menilik langkah apa yang akan diambil di tahun berikutnya.

“Kita juga jangan hanya memberikan penilaian terhadap mahasiswi, tapi kita harus menilai diri kita sebagai pengkader mahasiswi” lanjutnya.

Baca juga: UAS Ganjil Digelar Serentak di Kampus Putra dan Putri

Setelah itu para pengelola mulai mendiskusikan nilai mahasiswi satu persatu dimulai dari mahasiswi yang mendapatkan nilai di bawah standar minimal. Masing-masing pengelola menyampaikan masukan dan solusinya untuk mahasiswi yang memiliki catatan penting.

Pada tahun ini seluruh mahasiswi dinyatakan lulus dan hanya 3 mahasiswi yang harus diremedial. Kemudian rapat ditutup dengan pembacaan hasil rapat oleh sekretaris PESMI. []

Reporter: Wijdi Atqiya

Editor: Faris Rasyid

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*