PT. Rumahku Surgaku Jajaki Kerjasama Pengembangan Perumahan Syariah Dengan STID Mohammad Natsir

STIDNATSIR.AC.ID – Sekolah Tinggi Ilmu Da’wah Mohammad Natsir menerima kunjungan PT. Rumahku Surgaku, sebuah perusahaan pengembangan perumahan syariah pada Kamis (12/8/21) lalu di Kampus Putra STID Mohammad Natsir Tambun.

PT. Rumahku Surgaku telah membangun komplek perumahan syariah di 3 lokasi, yaitu Tangerang, Bandung dan Sumatera. Anggota Dewan Syariah PT. Rumahku Surgaku, Anto Aprianto, M.E.I mengatakan, khusus Perumahan yang berlokasi di Tangerang akan dijadikan pilot project pembentukan perumahan syariah yang terintegrasi. Dengan kata lain, tidak hanya syariah dari sisi akad saja, namun juga syariah dari sisi pengelolaan dan pembinaan penghuni perumahan.

Lebih lanjut, Alumni Program Kaderisasi Ulama dan Baznas yang menyelesaikan Pascasarjana Ekonomi Syariahnya di Universitas Ibnu Khaldun Bogor ini memberikan tawaran kemungkinan kerjasama kepada STID Mohammad Natsir untuk menyiapkan da’i yang nantinya akan ditempatkan di perumahan tersebut membina dan mengelola masjid yang ada di perumahan tersebut, serta terlibat dalam program pembinaan penghuni perumahan. Agar tercipta masyarakat yang syar’i.

Ketua STID Mohammad Natsir, Dr. Dwi Budiman Assiroji, M.Pd.I menyambut baik tawaran kerjasama ini, sebab di kampus ini terdapat program studi Pengembangan Masyarakat Islam yang konsentrasi pada pengembangan masyarakat Islam di pedesaan. Maka ini juga menjadi tantangan bagi STID Mohammad Natsir untuk menyiapkan kader da’i yang bisa berda’wah membangun masyarakat syar’i di perkotaan. “Mudah-mudahan kerjasama ini dapat terwujud,” ucapnya.

Selanjutnya, tawaran kerjasama ini akan ditindaklanjuti oleh Waket III Bidang Kemahasiswaan, Ustadz Aan Abdurrahman, M.Ag dan pihak PT. Rumahku Surgaku. [FR]

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*